Inovasi Monitoring Pos PA Wonosari Dikunjungi PA Surakarta untuk Studi Tiru
Wonosari - Pengadilan Agama Wonosari terus berinovasi untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat. Salah satunya adalah Inovasi Monitoring Pos, yang memudahkan para pihak berperkara dalam mendapatkan produk peradilan tanpa harus datang langsung ke Kantor Pengadilan Agama Wonosari. Produk peradilan akan langsung dikirim ke rumah para pihak melalui layanan pos. Dengan sistem ini, setiap produk peradilan bisa dilacak dan dimonitor, mulai dari status pengiriman hingga penerimanya, serta informasi biaya yang dibayarkan.
Hari Kamis, 28 November 2024, Ketua Pengadilan Agama Surakarta, Dr. H. Jamadi, Lc., M.E.I., bersama beberapa pegawai dari PA Surakarta, mengunjungi Pengadilan Agama Wonosari untuk melakukan studi tiru terkait penerapan inovasi ini. Mereka tertarik untuk mempelajari lebih dalam bagaimana Monitoring Pos dapat meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam pengiriman produk peradilan.
Semoga inovasi ini bisa menjadi contoh bagi pengadilan lain dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat!